Aku ber-Badan dan ber-Diri
Diri-Ku dibalik Badan
Dan "Aku" dibalik Diri
Aku mengisi Diri
Dan Diri memberikan kehidupan kepada Badan
Tadinya... "A-ku" melalui "Badan" menimbulkan "Diri"
Itulah yang dikatakan engkau bertubuh "Nurulloh"
Itulah yang dikatakan "Lenyap dengan Aku"
Awal dirimu itu yang aku jadikan mula-mula adalah satu rahasia Nur yang disebut "Nur Dzat" yang menjadi "Diri"
Kemudian Dirimu ghaib didalam "Nur Allah" Kemudian ghaib lagi yang disebut "Kosong"
Lalu kemudian berkata didalam Kun
"Kun" itulah yang disebut "Alif"
Dan Alif itulah yang disebut "Diri"
Maka gaiblah "Alif" itu menjadi "Laisa"
Lalu berkatalah Dia "Haq"
Al-Haqqu Minallah yakni "Yang Haq dari Allah"
Nugrah Allah......
"Ruh-Ku" kata Allah sewaktu menjadikan Aku
Bagiku...."Ruhulloh" aku namakan
Karena "Dia" yang mendatangkan
Dia timbul setelah Aku berada dalam Badan-Ku
Asalamualaikum...
Salam Rahayu
Comments
Post a Comment